Berbagai Menu Makanan Lezat di Cafe Pasar Cisangkuy
Daftar Isi [Tampil]
Tempat yang diberi nama Pasar Cisangkuy atau Café Cisangkuy sudah ada sejak sekitar tahun 2014 lalu. Sesuai dengan namanya café desainnya juga mengambil tempo dulu lebih tepatnya seperti gudang tua.
Mulai dari tempat duduk, meja, ataupun hiasan – hiasan lainnya seperti kaleng kerupuk, drum, karung goni, ataupun berbagai botol antik dan masih banyak lagi yang lainnya. Tenant yang terdapat di Pasar Cisangkuy kurang lebih sekitar 40.
Cukup banyak tentunya menu – menu yang ditawarkan disini mulai dari menu tradisional sampai dengan menu luar negeri ataupun cemilan – cemilan khas dulu. Fasilitas di Pasar Cisangkuy Untuk menunjang kenyamanan Anda pasar ini juga menyediakan berbagai fasilitas yang menurut penulis cukup menarik dan lengkap.
Outdoor
Bagi anda yang senang menikmati makanan atau minuman Anda sambil ditemani oleh udara sejuk Khas Bandung, anda dapat memilih tempat makan outdoor.
Indoor
Anda juga bisa duduk – duduk didalam, mungkin lebih tepat jika Anda berkunjung pada siang hari. Walaupun area outdoor disediakan payung – payung tetapi panasnya terik matahari terkadang tetap terasa. Area indoor di Pasar Cisangkuy juga ada 2 pilihan, Anda bisa memilih duduk di sofa ataupun ingin lesehan seperti layaknya Restoran Sunda lainnya.
Apabila hanya sekedar ingin santai sambil menikmati minuman anda bisa memilih duduk di kursi bar yang disediakan, tentunya dengan desain tempo dulu. Terlihat dari pemakaian tempat duduk yang terbuat dari bekas tempat penampungan air dari kayu.
Wifi
Usai berfoto Anda ingin langsung memasukannya ke sosial media? Tenang Pasar Cisangkuy menyediakan wifi gratis bagi pengunjungnya. Tentunya ini juga menjaid nilai tambah sendiri, Anda bisa menikmati makanan sambil membalas pesan tanpa harus memikirkan sinyal yang lemah.
Infocus dan Layar Besar
Pasar ini juga menyediakan layar besar, untuk menemani anda sambil menikmati menu kulinernya ataupun yang ingin nonton bareng ketika ada pertandingan bola.
Play Ground
Ini untuk Anda yang turut serta membawa buah hati. Anak Anda merasa jenuh atau bosan? Anda bisa membawanya ke tempat bermain yang terdapat di dalam pasar juga.
Live Music
Pasar Cisangkuy juga menyediakan live music untuk menghibur Anda, tapi penulisngnya live music hanya bisa Anda nikmati pada hari Jumat dan Sabtu saja. Oleh karena itu jika ingin menikmati live music datanglah pada hari Jumat dan Sabtu.
Photo Booth
Senang berfoto? Masih kurang spot foto atau masih kurang puas dengan yang disediakan di sekitar Anda? Cobalah untuk berfoto pada area ini, karena desain latar belakang menarik layaknya tempo dulu.
Menu di Pasar Cisangkuy bermacam – macam, seperti yang sudah penulis ulas diatas disini ada sekitar kurang lebih 40 tenant. Tempat kuliner ini mengklaim ada 10 menu favorit yang wajib Anda coba diantaranya; Es Pa Oyen, Bebek Kalasan, Smoke Beef dari Waroeng Italy 77, Ayam Tulang Lunak dari Djuwita, Iga Bakar dari Iga Bakar Apih, Doto Daging dari Soto Sulung Mas Madu, Sate Kambing dari Sate Maranggi, Ice Chocolate, Pisang Keju Cokelat, dan Super Bratwurst dari Sosis Bakar Cicipi.
Alamat, Lokasi, Jam Operasional dan Kontak Pasar Cisangkuy
Beralamat di Jalan Cisangkuy No.64 Bandung, lokasinya dekat dengan Taman Vanda yang sudah pernah penulis ulas sebelumnya. Buka dari jam 10.00 – 22.00 pada hari Kamis sampai Minggu dan jam 10.00 – 21.00 pada hari Jumat dan Sabtu. Telepon yang dapat Anda hubungi untuk informasi lebih lanjut (022) 7235509, 082126608073.
Bagaimana? Tidak kalah dengan tempat wisata kuliner lainnya yang ada di Bandung bukan? Akhir kata selamat menikmati berbagai menu kuliner dan fasilitasnya. Semoga tempatwisatabandung.com bisa memberikan refrensi untuk Anda.
Post a Comment for "Berbagai Menu Makanan Lezat di Cafe Pasar Cisangkuy "